be a programmer? why not..

jika bicara tentang masa depan, memang tidak atau sulit terduga. pasalnya masa depan itu tidak menentu tergantung usaha si "orang" tersebut dan takdir dari orang tersebut. banyak lulusan S1 sederajat yang pengangguran, dan tidak sedikit pula orang orang yang memiliki "keterbatasan" mendapat pekerjaan yang lumayan besar pendapatannya.

saya sendiri sebagai mahasiswa teknik informatika merasa bimbang. akan seperti apa jika nanti saya lulus? mungkin membuka toko komputer? atau mungkin toko online? atau seperti program program yang telah saya buat? ya ... toko ALAT TULIS KANTOR. sepertinya kurang menjanjikan.

adalah programmer. seseorang yang hampir tidak pernah lepas dari komputer, mungkin separuh hidupnya ditemani oleh komputer, jari jemari terlihat panjang dan lihai untuk meng-input script.

dont try this at home

jangan berharap besar pada coding

seperti berita yang saya dengar dan opini opini dari senior di sebuah forum, jadi programmer itu sulit. dalam arti banyak menguras pikiran, tenaga, dan waktu, namun bayarannya tidak setimpal dengan pekerjaannya. terlebih dari situs berikut yang menjelaskan "mengapa sebaiknya anda tidak menjadi programmer" . masa depan terlihat semakin gelap...


agak tersindir juga dengan gambar di atas, tapi tidak menutup kemungkinan jika gambar tersebut terjadi. bayangkan jika setiap jam kita harus duduk di depan komputer, memikirkan diagram alur serta script script yang panjang. dunia serasa milik anda dan komputer anda.

*selonjoran*

berita, opini, ataupun gambar di atas tidak menggubris niat saya untuk menjadi programmer. mengapa? karena berita berita negatif di atas itu (menurut saya) berasal dari mereka yang gagal menjadi programmer. yang hanya mendapat titel sarjana komputer namun buta terhadap bahasa pemrogramman. dan inilah beberapa opini positif yang bisa membangun niat saya sendiri.


1. programmer anti korupsi

sudah jelas, kecil kemungkinan seorang programmer itu korupsi. karena script tidak mungkin di korupsi. akan muncul bug jika nantinya di korupsi.


2. tidak terikat dengan waktu

kapan saja dan di mana saja, programmer itu dapat kerja, mungkin di pantai, di tempat rekreasi, atau di taman taman yang sejuk, karena fleksibel hanya dengan pc.


3. lebih up to date dibanding yang lain

ilustrasi
seorang client/user pasti melihat seorang programmer adalah orang yang futuristik. up to date terhadap teknologi apalagi gadget gadget canggih. sebaliknya, seorang programmer melihat user adalah orang orang yang hanya dapat menggunakan namun tidak dapat menciptakan.


4. pekerjaan tidak statis

anda bekerja di kantor? atau pegawai di bank? atau mungkin "tukang duduk gedung MPR dan DPR" ? itu pekerjaan statis, tidak ada bedanya setiap hari. duduk dengan pekerjaan yang sama. coba lihat programmer. setiap pekerjaan pasti berbeda beda sesuai client inginkan.


5. modal kecil untuk hasil yang besar

apa alat dan bahan anda sebagai programmer? ya... hanyalah pc, listrik dan otak. namun, siapa sangka mendapatkan uang hanya dari baris baris kata yang sudah dibuat.

6. dapat berekspresi sesuai keinginan

programmer tidaklah menggunakan 1 rumus. namun banyak rumus yang bisa digunakan sehingga tidak bosan dengan rumus itu itu lagi


jadi, banggalah kalian sebagai programmer. karena programmer lah yang dapat mengubah dunia. coba lihat pembuat microsoft, pembuat facebook dan lain lain. mereka seorang programmer. dan mendapatkan hasil besar dari pekerjaannya.

selamat berekspresi

Comments

Popular posts from this blog

cheat plants vs zombies menggunakan cheat engine

STRAWBERRY PROLOG: Membuat Garis (Line)

DOWNLOAD: Emulator PlayStation 1 (PS1) for Windows